



- Amsakar Achmad Lepas Ribuan Peserta Batam 10K Diikuti Pelari dari Dalam dan Luar Negeri
- Terus Ingatkan Warga, Kapolsek Bengkong Sebar Banner WhatsApp Waspada Curanmor-Sambang di Titik Rawan
- Kepala BP Batam Lepas Batam 10K 2025
- Kunjungan Sembang Petang Kapolri ke Pesantren UAS, Sinergi Ulama dan Negara
- Dorong Optimalisasi Aset, BP Batam Gelar Konsinyering Penataan dan Pengembangan Agribisnis
- DinSum Tjap Nyonya Gratis untuk Peserta Daftar Ulang Lari Batam 10K
- Kepala BP Batam: Kita Jaga Bersama Kualitas Sumber Air Baku
- Gerak Cepat Polsek Bengkong Sikat Pohon Tumbang Melintang Menutupi Ruas Jalan
- Kepala BP Batam Resmikan Pabrik Solder Stania
- Curah Hujan Tinggi, Kepala BP Batam Hentikan Aktifitas Cut and Fill di Hotel Vista
Peringatan HUT ke-76 Bhayangkara, Rudi Doakan Polri Semakin Maju

Keterangan Gambar : Wali Kota Batam, Muhammad Rudi (kiri), tengah menyuapi Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto di momentum HUT ke-76 Bhayangkara Polri, di lobi Mapolresta Barelang, Selasa (5/7/2022) pagi. /Pemko Batam
KORANBATAM.COM - Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menghadiri Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Bhayangkara Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dan syukuran di lobi Markas Kepolisian Resor Kota (Mapolresta) Barelang, Selasa (5/7/2022) pagi.
Dalam kesempatan itu, Rudi menyampaikan selamat dan doa untuk Polri. Di usia yang ke 76 Polri diharapkan bisa terus maju dan semakin sukses untuk semua personel Polri.
Rudi juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polri dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Batam yang selama ini terus bersinergi dan ikut serta mendukung pembangunan Kota Batam.
“Selamat Ulang Tahun Bhayangkara, mudah-mudahan HUT ke 76 ini Polri semakin maju,” ujar Rudi.
Saat ini, kata dia, ada sejumlah proyek besar di Kota Batam yang tengah dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemko) dan Badan Pengusahaan (BP) Batam. Karena itu, peran seluruh stakeholder sangat dibutuhkan untuk mewujudkan hal tersebut.
Seperti diketahui, kata Rudi, proyek-proyek besar tersebut di antaranya seperti pembangunan Bandara Internasional Hang Nadim Batam, pembangunan Pelabuhan Batuampar dan proyek-proyek lainnya.
“Kami juga akan terus melakukan peningkatan jalan-jalan utama,” katanya.
Sementara, Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Barelang, Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Nugroho Tri Nuryanto menyampaikan ucapan terima kasih atas doa dan dukungan dari semua pihak kepada Polri. Pihaknya juga berharap ke depan Polri dapat semakin dicintai masyarakat.
“Buat seluruh anggota Polri, selamat HUT Bhayangkara semoga selalu jaya,” kata Nugroho.
Usai upacara, tidak lupa Wali Kota Batam memotong tumpeng dan memberikan kepada Kapolresta Barelang yang disaksikan Forkompinda yang hadir.
Sumber: Pemko Batam


