Ketua GOW Batam Titip Amanah ke IBI Bangun Kesehatan
KORANBATAM.COM 05 Agu 2020, 09:22:09 WIB
BATAM
Ketua GOW Batam Titip Amanah ke IBI Bangun Kesehatan

Keterangan Gambar : Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Batam, Marlin Agustina Rudi saat sambutan dalam acara silahturahmi bersama IBI Batam dan Kepri di Institut Kesehatan Mitra Bunda, Batam, Selasa (4/8/2020) kemarin. (Foto : istimewa)


KORANBATAM.COM, BATAM - Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Batam, Marlin Agustina Rudi, menitipkan amanah kepada Ikatan Bidan Indonesia (IBI) untuk terus membangun sektor kesehatan di Batam dan Kepulauan Riau (Kepri). Hal tersebut ia sampaikan Marlin saat silaturrahmi bersama IBI Batam dan Kepri di Institut Kesehatan Mitra Bunda, Batam, Selasa (4/8/2020).

Marlin mengatakan, letak Batam dan Kepri yang bertetangga dengan negeri jiran yakni Singapura dan Malaysia, perlu pengembangan sektor kesehatan. Sebelum ke sana, kata dia, Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang ini tentu harus dipersiapkan dengan matang.

“Melihat jumlah tenaga kesehatan yang ada saat ini, masih berada di bawah indikator Indonesia sehat. Ini yang jadi masalah saat ini,” kata Marlin, Rabu (5/8/2020).

Ia mengungkapkan, dalam data ini, 107 perawat harus melayani 100 ribu masyarakat. Jumlah itu, kata dia, dinilai belum ideal. Sehingga perlu diciptakan lebih banyak lagi SDM di bidang kesehatan baik bidan, perawat, dokter dan sebagainya.

“Kebetulan ketua IBI Batam ini merupakan Ketua Yayasan Harapan Bunda, membawahi Institut Kesehatan Mitra Bunda, inilah wadah untuk menciptakan tenaga kesehatan di Batam dan Kepri,” ujarnya.

Sementara untuk fasilitas kesehatan juga masih kurang untuk melayani 2,189 juta penduduk yang ada. Total, ada 31 rumah sakit yang tersebar kabupaten dan kota yang ada.  Dari jumlah itu, sebanyak 18 rumah sakit diantaranya, berada di Kota Batam.

“Kalau Puskesmas, ada 87 unit dan 20 diantaranya ada di Kota Batam. Jadi sangat kurang,” kata dia.

Begitu juga dengan rumah sakit bersalin, Marlin mengungkapkan, Kepri hanya punya 192 unit dan 161 berada di Kota Batam. Data ini, dinilai sangat penting agar para penggiat dibidang kesehatan bisa menyiapkan diri demi majunya bidang kesehatan.

“Ini yang perlu kita pikirkan. Kita harus siap bersama pemerintah ikut membangun bidang kesehatan ini,” ucapnya.

Sementara itu Ketua IBI Kota Batam, Gusnawati, mengaku siap membantu pemerintah dalam menciptakan SDM dibidang kesehatan tersebut. Ia mengaku, melalui Institut Kesehatan Mitra Bunda yang berada di bawah naungan yayasan yang ia pimpin sudah banyak melahirkan SDM dibidang kesehatan untuk Kepri, Batam khususnya.

“Secara keseluruhan kami siap mendukung apa yang menjadi kebijakan pemerintah. Bahkan, dalam waktu dekat Institut Kesehatan Mitra Bunda akan membuka program baru khusus kedokteran,” ujar Gusnawati yang juga sebagai Ketua Yayasan Harapan Bunda tersebut.


(iam)


Sumber : Media Center Batam




- -
Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook

;