Obat Bius Kosong, Lima Pasien RSUD Embung Fatimah Tertunda Operasi
KORANBATAM.COM 15 Jan 2020, 20:57:46 WIB
dibaca : 794 Pembaca BATAM
Obat Bius Kosong, Lima Pasien RSUD Embung Fatimah Tertunda Operasi

Keterangan Gambar : Rumah Sakit Umum Daerah, Embung Fatimah (RSUD EF), Kota Batam. (Foto : 1st)


KORANBATAM.COM, Batam – Stok obat bius sempat kosong, akibatnya lima pasien batal untuk melakukan operasi. Kejadian tersebut terjadi di salah satu Rumah Sakit Umum Daerah, Embung Fatimah (RSUD EF), Kota Batam, Provinsi Kepri.

Direktur RSUD dr Any Dwyana, melalui Humas RSUD EF Novi Tri Karlena, mengatakan mengakui kekosongan obat tersebut. “Tadi memang sempat kosong., tapi hanya beberapa jam saja, sebelum obat datang, sekarang sudah ditangani kok mas, ujar Novi Tri Karlena saat dikonfirmasi melalui telepon selular oleh KORANBATAM.COM pada Rabu (15/01/2020).

Saat ini sudah berjalan dengan lancar tidak ada kendala. Novi menambahkan bukan terjadi kekosongan, hanya saja sedikit ada keterlambatan dalam pengiriman obat ke Rumah Sakit Umum Daerah, Embung Fatimah (RSUD EF) Batam.

“Obatnya sudah sampai, saat ini semua pelayanan sudah ditangani," kata Novi.

Sebelumnya, dari informasi yang didapat pada hari ini Rabu, ada 5 pasien yang batal di Operasi dikarenakan kehabisan obat bius. Terdiri dari 2 orang pasien Kandungan, 3 orang pasien bedah. (ilham)




- -- -
Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook

;