



- Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam Ditunjuk Komisaris Utama Taspen
- Kepala BP Batam Lantik dr Tanto sebagai Direktur RSBP Batam
- BP Batam-Pelaku Usaha Perkuat Sinergi Regulasi JPT lewat FGD
- Samsat Anambas Beri Diskon ke Masyarakat yang Bayar Pajak
- Tanggapan dan Jawaban Bupati Anambas Pandangan Umum RPJMD 2025-2029
- PLN Batam Gelar Diskusi Publik, Jelaskan soal Penyesuaian Tarif Listrik untuk Rumah Tangga Mampu
- PWI Kepri dan Batam Ziarahi Makam Sahabat Sejawat Penuh Haru
- Segera Bergulir Juli Ini, Batam 10K Diikuti Pelari Asing dari Berbagai Negara
- Duta Besar Australia Lawatan ke Batam
- Dorong Pertumbuhan Industri, PLN Batam Hadirkan Layanan Khusus Kelistrikan
Ciptakan Generasi yang Tangguh, Amsakar Buka Festival Karate Kids II Inkanas Batam 2021

Keterangan Gambar : Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad (kemeja kotak-kotak), menyapa peserta saat membuka Festival Karate Kids II Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) Batam 2021, Minggu (19/12/2021). /Pemko Batam
KORANBATAM.COM - Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, membuka Festival Karate Kids II Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) Batam 2021, Minggu (19/12/2021).
“Festival ini sebagai bentuk silaturahmi kita bersama dan juga sebagai bentuk kontribusi untuk Batam,” kata Amsakar.
Amsakar mengapresiasi festival tersebut sebagai wadah bagi anak-anak yang tergabung di Inkanas Batam untuk unjuk keahlian dalam bela diri karate.
“Saya betul bangga dan mengapresiasi, dari banyak cabang olahraga (Cabor), dan ini jadi tempat anak usia 3 hingga 5 tahun, untuk mengasah kemampuan. Ini bukan sembarangan,” ujarnya.
Ia berpesan, kepada pengurus agar membina anak-anak Batam dalam kegiatan-kegiatan positif seperti itu.
“Dalam menyongsong bonus demografi ke depan, butuh generasi yang tangguh,” katanya.
Untuk para peserta, ia menyampaikan agar dalam bertanding untuk mengedepankan nilai sportivitas. Bagi pemenang saya sampaikan selamat, dan bagi yang belum menang untuk tetap semangat berlatih.
“Binalah generasi yang sehat dan bentuk karakter anak yang bisa bersaing,” ujarnya.
Sumber: Pemko Batam


