



- Pejabat Tingkat III dan IV di BP Batam Dilantik, Formasi Memajukan Daerah
- Paparan PLN Batam soal Penyesuaian Tarif Listrik 1,43 persen untuk Rumah Tangga Mewah dan Pemerintah ke Masyarakat
- Hotel Harris ke-4 di Nagoya Thamrin Sudah Mulai Terima Tamu, Ada 240 Kamar
- Kredit Macet, Kooperatif, Pengeroyokan dan Damai: Debitur di Batam Ini Malah Digugat Leasing Adira Finance ke Pengadilan
- Setelah Dubes Australia, Saatnya Uni Emirat Arab Kunjungi Batam
- Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam Ditunjuk Komisaris Utama Taspen
- Kepala BP Batam Lantik dr Tanto sebagai Direktur RSBP Batam
- BP Batam-Pelaku Usaha Perkuat Sinergi Regulasi JPT lewat FGD
- Samsat Anambas Beri Diskon ke Masyarakat yang Bayar Pajak
- Tanggapan dan Jawaban Bupati Anambas Pandangan Umum RPJMD 2025-2029
Danrem 033/WP Dampingi Menko Kemaritiman dan Investasi RI, Saat Kunker ke Bintan

Keterangan Gambar : Komandan Korem 033/WP Brigjen TNI Harnoto, S. Sos, (dua dari kanan), saat menyambut kedatangan Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI (kemeja putih) serta rombongan, di lokasi PT Bintan Alumina Indonesia wilayah Kabupaten Bintan. (Foto : istimewa)
KORANBATAM.COM, BINTAN - Komandan Korem (Danrem) 033/Wira Pratama Brigjen TNI Harnoto, S. Sos, mendampingi Menteri Koordiantor (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi RI Luhut Binsar Pandjaitan beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerjanya ke Kabupaten Bintan, Kamis (2/7/2020).
Dengan mengunakan Heli Bell TNI AL rombongan tiba di lokasi PT Bintan Alumina Indonesia wilayah Kabupaten Bintan, Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI serta rombongan langsung disambut Komandan Korem (Danrem) 033/Wira Pratama (WP) Kolonel Inf Harnoto, S.Sos, serta pejabat Pemerintahan Kabupaten Bintan.
Rombongan juga melaksanakan peninjauan di lokasi PT Bintan Alumina Indonesia yang berada di wilayah Galang Batang, Kabupaten Bintan.
Terlihat di tempat lokasi PT Bintan Alumina Indonesia tersebut, Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI serta rombongan mendapatkan penjelasan secara singkat dari Staf PT Bintan Alumina Indonesia.
Dimana perkembangan industri di Galang batang Kabupaten Bintan, mengalami perkembangan yang lebih baik setelah ditetapkan sebagai salah satu Kawasan Ekonomi Khusus (KEK).
Pada kunjungan kerja Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI turut hadir beserta beberapa pejabat diantaranya, Deputi 6 Marves Septian Harioseto, Men KP Edhy Prabowo, Gubernur Kepri Bapak H Isdianto, Staf khusus Marsetio, Pangkoarmada I Laksda Ahmadi Heri Purwono serta Danguskamla I Laksma Yayan Sofiyan.
(iam)


