Kasat Lantas Polresta Barelang Gencar Sosialisasi Pencegahan Virus COVID-19
KORANBATAM.COM 23 Mar 2020, 19:01:42 WIB
dibaca : 717 Pembaca BATAM
Kasat Lantas Polresta Barelang Gencar Sosialisasi Pencegahan Virus COVID-19

Keterangan Gambar : Anggota Personel Sat Lantas Polresta Barelang saat Mensosialisasikan Maklumat Dari Kapolri. (Foto : Humas Sat Lantas Polresta Barelang)


KORANBATAM.COM, Batam - Kepala Satuan Lalulintas (Kasat Lantas) Polresta Barelang Kompol Yunita Stevany gencar menginformasikan amanat Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri), Jenderal Polisi Drs Idham Azis, terkait pandemi corona virus disease (COVID-19) atau virus korona kepada masyarakat Kota Batam.

“Pagi ini, Senin 23 Maret 2020, ada 25 titik persimpangan kita sebar anggota untuk mensosialisasikan Maklumat Kapolri ini, termasuk juga di Pelabuhan-pelabuhan Kota Batam," ujar Kepala Satuan Lalulintas (Kasat Lantas) Polresta Barelang Kompol Yunita Stevany kepada KORANBATAM.COM, Senin (23/2/2020).

Ditambahkan Kasat Lantas, Kompol Yunita Stevany, hal ini dilaksanakan agar masyarakat mematuhi kebijakan pemerintah dan memahami bahaya penyebaran virus korona atau (Covid-19).

Adapun beberapa lokasi tersebut antara lain, di Simpang Kepri Mall, Simpang Martabak Har Nagoya, Simpang Mc Donald Nagoya, dan Simpang Bandara.

Selain itu, dikatakannya, pihaknya juga menghimbau untuk seluruh masyarakat Kota Batam, bahwasannya untuk tetap berada dirumah, namun jika bersifat penting, gunakanlah perangkat keselamatan dan taati prosedur Social Distancing dengan masyarakat.

"Hindari kontak fisik dan apabila sudah kembali, segera ganti pakaian dan usahakan mandi atau mencuci tangan sebelum menyentuh anak-anak atau keluarga anda dirumah," himbau Kompol Yunita Stevany. (iam)




- -- -
Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook

;