Material RS Khusus Galang Sudah Tiba di Batam
KORANBATAM.COM 21 Mar 2020, 11:05:42 WIB
dibaca : 1000 Pembaca BATAM
Material RS Khusus Galang Sudah Tiba di Batam

Keterangan Gambar : Kapal Kargo LCT Ayu 88 Yang Mengangkut Material atau Bahan Pendukung Untuk Pembangunan Rumah Sakit Khusus Corona di Pulau Galang tiba di Pelabuhan Batuampar, Kota Batam, Jumat (20/3) Sekitar Pukul 16.00 WIB. (Foto : iam)


KORANBATAM.COM, Batam - Material atau bahan pendukung untuk pembangunan rumah sakit khusus corona di Pulau Galang tiba di Pelabuhan Batuampar, Kota Batam, Jumat (20/3) sekitar pukul 16.00 WIB. 

Material atau bahan pendukung untuk  pembangunan rumah sakit corona tersebut dibawa menggunakan kapal kargo LCT Ayu 88.

Kapal kargo tersebut berangkat dari pelabuhan Tanjung Priok Jakarta, dengan muatan penuh yang berisikan material atau bahan pendukung untuk pembangunan Rumah Sakit Khusus Corona di Pulau Galang, Sabtu (21/3/2020).

Adapun material pendukung untuk rumah sakit khusus yang di angkut didalam kapal LCT Ayu 88 diantaranya yakni berisi 248 unit Moduler, 2 unit Genset dan material project, 2 unit Fire alarm dan Accesoris, 2 unit Sound system, 7 unit Fire Extinghuiser, 1 unit Pompa packing haouster, 65 pcs Ac, 65 pcs Material bantu lunto, dan sebanyak 200 pcs accesoris material lainnya.

Kemudian setiba di dermaga Pelabuhan Batu Ampar, bahan meterial tersebut selanjutnya akan di angkut menggunakan Trailer untuk di bawa langsung pada malam harinya ke Camp Vietnam Galang yang merupakan lokasi tempat pembangunan rumah sakit khusus corona.

Pantauan di lokasi hingga berita ini diturunkan tepat jam 00.30 WIB aktifitas bongkar muat material pendukung untuk rumah sakit tersebut masih berlangsung.

Turut hadir di lokasi diantaranya adalah Danpos Batu Ampar Kapten Nugroho, Danunit Lanal Batam, Perwakilan dari PT Wika Gedung, Perwakilan dari PT Synthesis, dan petugas jaga Dermaga dari Direktorat Pengamanan (Ditpam) Badan Pengusahaan (BP) Batam. (iam)




- -- -
Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook

;