- Perkuat Sinergi Keamanan Udara dan Informasi Publik di Batam
- 58 Sekolah SMP se-Batam Ikuti Olimpiade Sains Forgusa
- Polsek Bengkong Aktif Gelar Jumat Curhat, Jembatan Silaturahmi Antara Polisi dan Masyarakat
- Pertamina Sumbagut Raih Initiative Award 2025 dari Human Initiative
- Dukung MBG Aman Berkualitas, Unit SPPG Silaturasa ke Polsek Bengkong
- Lanud Hang Nadim-Tim Gabungan Tertibkan Wilayah KKOP Bandara
- BP Batam Terima Audiensi PT Gunung Puntang Mas
- Ekonomi Kepri Tertinggi Secara Nasional, BI Dorong Pengembangan Ekonomi Biru
- Wakapolda Kepri: Konten Kreator Punya Tanggungjawab Moral Sebarkan Nilai Positif di Tengah Masyarakat
- Imigrasi Batam Deportasi 186 WNA gegara Salahgunakan Izin Tinggal
Satlantas Polresta Barelang Rutin Patroli Mobiling, Pantau Tiga Titik Rawan Balap Liar
73 Unit Sepeda Motor Terjaring

Keterangan Gambar : Sejumlah Sepeda motor yang diamankan Satlantas Polresta Barelang dalam gelar Patroli Mobiling antisipasi balapan liar, pada Sabtu malam (25/4) sekira pukul 23.00 hingga pukul 03.00 WIB dini hari. (Foto : Humas Satlantas Polresta Barelang)
KORANBATAM.COM, Batam - Jajaran Satuan Lalu Lintas (SatLantas) Polresta Barelang melaksanakan Patroli Mobiling antisipasi balapan liar di 3 lokasi rawan, yakni wilayah Batam Center, Batuampar dan Lubuk Baja, pada Sabtu malam (25/4) sekira pukul 23.00 hingga pukul 03.00 WIB dini hari.
"Sasaran target utama patroli mobiling ini adalah sepeda motor yang kumpul-kumpul dan ikut ajang balap liar," kata Kepala Satuan Lalulintas (Kasat Lantas) Polresta Barelang, Kompol Yunita Stevany kepada KORANBATAM.COM, Minggu (26/4/2020).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Satuan Lalulintas (Kasat Lantas) Polresta Barelang, Kompol Yunita Stevany dan 36 personel Satlantas Polresta Barelang yang dilibatkan dalam Patroli Mobiling antisipasi balapan liar.
"Bertepatan pada malam hari ke-3 di bulan suci Ramadhan ini, digunakan oleh anak-anak remaja untuk berkumpul dan balapan yang membuat resah warga sekitar, terlebih lagi dalam kondisi pandemi Covid-19," ucapnya.
Dalam Patroli Mobiling yang dilaksanakan di tiga lokasi berbeda tersebut, Satlantas Polresta Barelang menertibkan sebanyak 76 barang bukti (BB) dengan rincian STNK 1 lembar, sepeda motor 73 unit, dan SIM 2 lembar.
"Anak-anak ini seharusnya tidak berkumpul dan tetap berada dirumah saja untuk menghindari penyebaran virus Covid-19 bukannya memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi di jalan raya, yang dapat membahayakan nyawanya sendiri dan juga orang lain," tegas Yunita.
Satlantas Polresta Barelang mengambil tindakan tegas terhadap pelaku balap liar tersebut dengan melakukan penilangan dan penahanan terhadap kendaraannya.
“kita lakukan penilangan dan penahanan terhadap kendaraannya, semua barang bukti kami amankan di Kantor Satlantas Polresta Barelang, kami lakukan demi kenyamanan warga Batam dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan ini," ujarnya.
Kepala Satuan Lalulintas (Kasat Lantas) Polresta Barelang juga menghimbau untuk para orang tua, berikan pemahaman terhadap anak-anak anda tentang bahaya berkumpul-kumpul dan ikut balap liar terlebih dalam pandemi Covid-19 ini.
"Ikut balap liar tidak ada gunanya, bayangkan jika anak-anak anda terlibat kecelakaan lalu lintas, sungguh amat disayangkan. lebih baik gunakan waktu yang ada dengan beristirahat, berkumpul bersama keluarga, beribadah sholat tarawih dirumah maupun membaca Al-Quran bagi yang beragama muslim," jelasnya.
"Tetaplah dirumah saja dan jika terpaksa keluar rumah pun silahkan menggunakan masker," pesan penutup Kasat Lantas Polresta Barelang. (iam)
▴-▴
▴-▴


























































































