- Schneider Electric Hadirkan Service Hub Batam, Perluas Jangkauan Layanan Pelanggan di Indonesia Barat
- Dua Rute, Satu Semangat: Gowes Seru Bersama BP Batam
- Kolaborasi BP Batam dan IPB: Perkuat Tata Kelola Layanan Perizinan
- Wadirut Pertamina Patra Niaga Pastikan Keandalan Operasional di SPBU Batam dan IT Tanjung Uban
- Lakukan Topping Off: TelkomGroup Siap Operasikan Hyperscale Data Center NeutraDC Nxera Batam Dukung Ekosistem AI dan Cloud di Regional
- Disbudpar semakin Yakin Juara Umum, Tim Voli Putranya Percundangi Disperindag Batam
- Evaluasi Kinerja dan Investasi: BP Batam Siapkan Lompatan Besar di 2026
- Polisi Ditlantas Polda Kepri Bagi-bagi Sembako ke Ojol hingga Petugas Kebersihan di Batam
- Nikmati Hangatnya Senja dan Aroma BBQ di Harris Hotel & Suites Nagoya Batam
- Mini Workshop Voice Over, Upaya BP Batam Cetak SDM Kreatif
Kantor Dinas Kominfo Natuna Dilahap Si Jago Merah, Ijazah Kadis Hangus Terbakar

Keterangan Gambar : Kantor Diskominfo Natuna terbakar. /1st
KORANBATAM.COM, NATUNA - Gedung Inspektorat dan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) milik Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Natuna, ludes di lalap si jago merah, Sabtu (18/12/2021). Gedung dua lantai yang terdiri dari Kantor Inspektorat dan Diskominfo Sekretariat Daerah (Sekda) Kabupaten Natuna tersebut terletak di kompleks perkantoran kantor Bupati Natuna, Jalan Batu Sisir Bukit Arai, Ranai, Kepulauan Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
“Kita belum tahu, dari mana asal apinya. sementara kita menduga disebabkan akibat konslet arus pendek,” kata Kepala Diskominfo Sekda Kabupaten Natuna, Raja Darmika, dilansir dari ranaipos.com.
Lebih lanjut, Raja, mengatakan, untuk ruang server telekomunikasi milik Pemda Kabupaten Natuna aman, dan terselamatkan.
“Alhamdulillah, untuk ruang server telekomunikasi milik kita dapat terselamatkan. Saya harus iklas, untuk semua dokumen saya, baik ijazah dan dokumen lainnya habis ikut terbakar karena semuanya tersimpan di ruang kerja saya,” ungkapnya.
Hingga berita ini diunggah, Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemkab Natuna dan masyarakat tengah berusaha memadamkan kobaran api.
Sumber: ranaipos.com/PR
▴-▴
▴-▴
























































































