 
    
     
    
     
    
     
    
     
    
    - Pengurus Dokumen dan Penginapan 4 PMI Ilegal ke Kamboja di Bengkong Batam Diupah Rp120 Ribu Per Kepala
- Disbudpar Pimpin Klasemen Sementara Perolehan Mendali pada HUT Korpri ke-54 Pemkot Batam
- Batam Sea Eagle Boat Race 2025: Pertandingankan 2 Katagori Umum dan Instansi
- Batam-Singapura Bahas Kelanjutan Kerja Sama Kawasan Industri Berkelanjutan
- PermanaNET Siap Dorong Inovasi Digital, Konektivitas Pintar dan Kolaborasi Strategis menuju Batam Smart City 2026
- Macan Bengkong Gagalkan Pengiriman 4 Calon PMI Ilegal di Batam, 1 Pengurus Ditangkap
- Tingkatkan Tata Kelola Kelembagaan, BP Batam Susun Strategi Pencapaian Maturity Rating dan Operasionalisasi BIOS
- SWARA Batam Gelar One Day With SWARA, Cetak Talenta Muda Mahir Public Speaking
- PLN Batam Laksanakan Program BPBL Berbagi Cahaya Wujudkan Harapan dan Menebar Berkah
- Pertamina Sumbagut Jalin Sinergi dengan Kejati Kepri
Ardiwinata Galang Dana Peduli Bencana Gempa Cianjur 
  
                        		
	                        
Keterangan Gambar : Kepala Disbudpar Batam, Ardiwinata turun galang dana untuk gempa di Cianjur, Rabu (24/11/2022). /Disbudpar Batam
KORANBATAM.COM - Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata turun ke jalan pada kegiatan penggalangan dana Batam peduli bencana gempa di Cianjur, Rabu (24/11/2022). Adapun titik penggalangan dana tersebut di Simpang Masjid Agung Batam Center.
Ardi, demikian disapa, antusias mengikuti kegiatan yang dimulai sejak pukul 16.00 WIB. Ia menyodorkan kotak donasi kepada pengendara yang melintas.
Aksi kemanusiaan itu juga diikuti oleh staff dari Disbudpar dan pejabat Eselon II Batam dan lainnya.
“Hari ini kita menjalankan perintah Bapak Wali Kota Batam, Muhammad Rudi dalam kegiatan penggalangan dana untuk bencana gempa Cianjur,” ujarnya selaku koordinator pengalangan dana.
Ardi mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Batam yang telah memberikan sumbangan untuk korban bencana gempa di Cianjur.
Ia berharap kegiatan ini dapat bermanfaat dan meringankan beban masyarakat Cianjur yang terdampak gempa.
“Kegiatan ini kita atur pelaksanaanya, hari ini bidang Ekraf (ekonomi kreatif) yang turun bersama Purna IPDN (Institut Pemerintahan Dalam Negeri) di Disbudpar sehingga banyak dana yang terkumpul untuk masyarakat Cianjur,” imbuhnya.
Sebelumnya, Ardi juga mengikuti kegiatan bersama Wali Kota Batam, Muhammad Rudi di Simpang Gelael dan Nagoya, pada Selasa 22 November 2022 lalu.
Pemerintah Kota (Pemko) Batam dibawah kepemimpinan Wali Kota Rudi menargetkan dana yang terkumpul sebanyak Rp1 miliar. Maka dari itu, masyarakat Batam bisa ikut berdonasi.
Sebagai informasi, tidak hanya aksi turun ke jalan menggalang dana, donasi ini dapat di salurkan juga melalui rekening Batam Peduli Bencana pada Bank Riau Kepri di nomor 106.20.00250 dan Bank BRI pada nomor 0659.01.000254.30.3 kemudian Bank BNI 0776 877681 serta di Bank Mandiri 1090500088885. (***)
 
			
					 ▴-▴
                                					  ▴-▴ ▴-▴
                                					  ▴-▴
				
				
				 

 
                        			























































































