Intip Serunya Lomba 17 Agustusan di RT 02 Tanjungsengkuang, Semua Serba Merah Putih
Semangat Nusantara Baru Indonesia Maju Nyalakan Kemerdekaan ke-79 RI
KORANBATAM.COM 17 Agu 2024, 18:16:02 WIB
SENI DAN BUDAYA
Intip Serunya Lomba 17 Agustusan di RT 02 Tanjungsengkuang, Semua Serba Merah Putih

Keterangan Gambar : Sejumlah anak-anak mengikuti lomba makan kerupuk di fasum lapangan voli RT 002/RW 012, Blok F, Tanjungsengkuang, Batuampar, Batam, Sabtu (17/8/2024). /iam/KoranBatam


KORANBATAM.COM - Lebih dari 100-san masyarakat ambil bagian dan ramaikan pesta rakyat perayaan hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-79 tahun 2024 yang diselenggarakan RT 002/RW 012 Kelurahan Tanjungsengkuang, Kecamatan Batuampar, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Berdasarkan pantauan KoranBatam, Sabtu (17/8/2024) pagi, warga terlihat berdatangan memenuhi di sekitar fasilitas umum (Fasum) Lapangan Voli bernama Tunas Nusantara untuk memeriahkan acara bertajuk Nusantara Baru Indonesia Maju tersebut.

Warga berkumpul dengan suasana ceria dan semangat di pemukiman Kampung Tua ini. Mereka kompak mengenakan pakaian serba Merah Putih.

Agenda pelaksanaan dimulai dengan melaksanakan senam dan jalan santai berhadiah doorprize dengan memutari kawasan RW 012.

Antusiasme warga tampak menggelora dan seru saat momentum event perlombaan bagi anak usia 3-6 tahun dilakukan.

Salah satu lomba yang dipertandingkan adalah makan kerupuk di gantung di atas seutas tali. Kerupuk yang tergantung itu harus dihabiskan dengan cara dimakan, namun diperbolehkan dipegang.

“Alhamdulillah hari ini kita melaksanakan beberapa rangkaian acara untuk memeriahkan HUT RI ke 79 tahun,” ujar Ketua RT setempat, Arief Danu Purboyo di lokasi kegiatan.

Keterangan gambar: Sejumlah anak-anak mengikuti lomba menggigit kelereng menggunakan sendok di fasum lapangan voli RT 002/RW 012, Blok F, Tanjungsengkuang, Batuampar, Batam, Sabtu (17/8/2024). /iam/KoranBatam

Arief mengatakan, hal ini dilakukan agar warga RT 002 lebih solid dan bersatu. Tujuannya tidak lain untuk menyatukan visi misi program RT seperti tahun lalu, yakni kekompakan sesuai tema Dengan Semangat 17, Jangan Kendor Untuk Bersatu Demi Membangun Kebersamaan.

“Acara sengaja kami adakan di momen puncak 17-san full seharian hingga penyerahan hadiah kepada para juara lomba 17 Agustusan tahun ini,” ucapnya.

Lomba HUT RI itu diikuti ratusan warga baik anak-anak, remaja, bapak-bapak maupun ibu-ibu.

Adapun event lomba yang dipertandingkan warga RT 002 di antaranya menggigit kelereng menggunakan sendok, estafet air, pecahkan balon berisi air, balap karung, domino, karaoke hingga panjat batang pisang anak-anak.

Sementara katagori diikuti terbagi tiga, yakni umur 3-6 tahun, 6-10 tahun atau dari usia dibangku kelas 6 Sekolah Dasar (SD) sampai 1 Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan dewasa.


(iam)




admin admin- -Layanan Virtual PLN Batam Layanan Virtual PLN Batam
Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook

;