- Hadiri ALFI Convex 2025, BP Batam Dorong Penguatan di Sektor Logistik
- Kolaborasi Wamen Helvi, BP Batam dan BRI Wujudkan Ekosistem UMKM Berdaya Saing
- Groundbreaking Aurum 24/7 Urban Hub Ditandai Peluncuran Fase 2 SOBIZ Festive
- 450 Pasukan Raider Khusus Batam Dikirim ke Puncak Jaya Papua
- Lebih Praktis, Akses Fitur dengan Satu User ID
- Jaga Batam dari Sampah, Berikut Seruan LAM untuk Kembali ke Nilai Melayu dan Islam
- Angela Lillo, Miss Global Indonesia 2025 Ajak Masyarakat Batam Kampanyekan Hidup Sehat
- Kepala BP Batam Paparkan Progres Investasi
- BP Batam Raih Penghargaan Nasional, Capaian Investasi Gemilang
- Medco E&P Natuna Koleb Bareng Pelajar SMP di Anambas Gelar Gerakan Tanam 5.000 Bibit Manggrove
Jabatan Ketua Cabang 2 Koorcab IV DJA I Diserahterimakan kepada Agusta Bob Tamara

Keterangan Gambar : Penandatanganan berita acara pengangkatan dalam jabatan Ketua Cabang 2 Korcab IV DJA I. Foto/Humas Lantamal IV Tanjungpinang
KORANBATAM.COM - Jabatan Ketua Cabang 2 Koordinator Cabang (Korcab) IV Daerah Jalasenastri Armada (DJA) I secara resmi diserahterimakan kepada Agusta Bob Tamara.
Serah Terima Jabatan (Sertijab) itu dilaksanakan di Aula Detasemen Markas (Denma) Markas Komando Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Mako Lantamal) IV Tanjungpinang, Jl Yos Sudarso, Nomor 1 Batu Hitam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Kamis (15/4/2021), yang dipimpin langsung oleh Ketua Korcab IV Daerah DJA I, Helena Indarto Budiarto.
Pelaksanaan sertijab, ditandai dengan penandatanganan berita acara pengangkatan dalam jabatan. Kemudian dilanjutkan penandatanganan berita acara Kekayaan dan Keuangan serta pemberian Memori.
Ketua Korcab IV Daerah DJA I, Helena Indarto Budiarto, mengatakan bahwa, serah terima jabatan ini merupakan siklus penugasan personel (tour of duty dan tour of area) dalam rangka peningkatan prestasi serta pemberian kesempatan untuk mengembangkan kemampuan dan kepemimpinan.
“Sehingga dapat mewujudkan organisasi yang lebih responsif terhadap perubahan dan perkembangan lingkungan strategis yang semakin kompleks dan dinamis,” kata Helena.
Dalam pelaksanaannya tetap mengutamakan Protokol Kesehatan Covid-19, seperti memakai masker, sarung tangan, menjaga jarak, melaksanakan rapid test (pengurus Jalasenastri diluar dari Tanjungpinang), dan tersedia tempat mencuci tangan.
Hadir dalam kegiatan itu di antaranya Wakil Ketua Korcab IV DJA I Dhewy Andi Rahmat, Ketua Cabang 1 Cok Bagus Alit, Ketua Cabang 4 Suharto, Ketua Cabang 9 Arif Prasetyo, serta pengurus Korcab IV DJA I.
(ilham)
▴-▴
▴-▴




























































































