TNI AU Ikut Partisipasi Sukseskan Vaksinasi Covid-19
KORANBATAM.COM 11 Jul 2021, 19:31:27 WIB
dibaca : 1268 Pembaca COVID-19
TNI AU Ikut Partisipasi Sukseskan Vaksinasi Covid-19

Keterangan Gambar : Petugas Kesehatan Lanud Hang Nadim melakukan pemeriksaan kesehatan kepada salah seorang peserta vaksinasi di resto Puas Hati, Batam Center, Batam, Minggu (11/7/2021).


KORANBATAM.COM - Komando Operasi Angkatan Udara (Koopsau) I Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Hang Nadim kembali melaksanakan Serbuan Vaksinasi Covid-19. Kali ini sasarannya ialah terhadap peserta didik Sekolah Menengah Atas (SMA) se-derajat dan masyarakat umum. Adapun sebanyak 5.520 orang telah divaksin jenis Sinovac.

Pelaksanaan tersebut digelar di salah satu restoran di Kawasan Batam Center, yakni Puas Hati, Minggu (11/7/2021).

Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Hang Nadim, Letnan Kolonel (Letkol) Penerbang (Pnb) Iwan Setiawan, melalui Letnan Dua (Letda) Adm Abiyosa, mengatakan, kegiatan ini sebagai upaya untuk mensukseskan program pemerintah dalam pelaksanaan vaksinasi terhadap anak remaja usia 12 hingga 17 tahun dan masyarakat umum sekitarnya.

“Hari ini jajaran Koopsau I Lanud Hang Nadim melaksanakan kegiatan Serbuan Vaksin Covid-19 di resto Puas Hati, Batam Center,” kata Letda Adm Abiyosa.

Dia melanjutkan, kegiatan tersebut bertujuan untuk membantu percepat pelaksanaan vaksinasi di Kota Batam. Prajurit Lanud Hang Nadim bekerja sama dengan tenaga medis gabungan dari Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang dan Rumah Sakit (RS) Bunda Halimah melakukan vaksinasi tahap pertama.

“Sebanyak 552 vial jenis Sinovac kita sediakan. Sasarannya kepada masyarakat dan pelajar SMA se-derajat. Alhamdulillah pelaksanaan berjalan dengan apa yang direncanakan,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut pihaknya mengingatkan dan berpesan kepada masyarakat Batam khususnya untuk tetap menjalankan protokol kesehatan Covid-19 meskipun sudah divaksin. Untuk itu, ia mengajak masyarakat terus menerapkan protokol 5M, seperti memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas.

“Kegiatan vaksinasi ini jangan membuat kita lengah. Walaupun kita sudah divaksin, tetap kita terapkan Protokol Kesehatan Covid-19 dengan melaksanakan 5M dengan benar. Karena vaksin ini (Sinovac dan AstraZeneca) tidak menjamin kita kebal 100 persen, hanya meningkatkan daya tahan tubuh kita,” tutupnya.


(iam)




- -- -
Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook

;