



- PLN Batam Gelar Diskusi Publik, Jelaskan soal Penyesuaian Tarif Listrik untuk Rumah Tangga Mampu
- PWI Kepri dan Batam Ziarahi Makam Sahabat Sejawat Penuh Haru
- Segera Bergulir Juli Ini, Batam 10K Diikuti Pelari Asing dari Berbagai Negara
- Duta Besar Australia Lawatan ke Batam
- Dorong Pertumbuhan Industri, PLN Batam Hadirkan Layanan Khusus Kelistrikan
- CIMB Niaga Gelar Festival Musik Sunset 2 Hari di Kebun TMII Jakarta
- PLN Batam Siap Laksanakan Kebijakan Tarif dari Pemerintah Mulai 1 Juli 2025
- Penemuan Batu Bata Bersejarah di Dapur Arang Batam
- Istri di Bengkong Polisikan Suami gegara Cabuli Putri Pertamanya Sendiri
- 106 KK Terdampak Rempang Eco-City Telah Tempati Rumah Baru di Tanjung Banon
Brimob Polda Kepri Sembelih 3 Sapi dan 3 Kambing di Idul Adha 1443 H

Keterangan Gambar : Dansat Brimob Polda Kepri, Kombes Pol Mohamad Rendra Salipu (baju kaos warna oranye), tengah menyembelih hewan kurban, Minggu (10/7/2022). /KORANBATAM.COM
KORANBATAM.COM - Satuan Brigade Mobile (Satbrimob) Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri) menyembelih hewan kurban dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah, Minggu (10/7/2022). Tahun ini, Brimob Polda Kepri menyembelih 3 ekor sapi dan 3 ekor kambing.
Pemotongan dilakukan di halaman rumah susun (Rusun) Aipda Sudarin, Markas Brimob Polda Kepri, sekira pukul 08.30 WIB, usai melaksanakan salat Idul Adha di Masjid Al-Muntaha. Satu ekor sapi disembelih langsung oleh Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Kepri, Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Mohamad Rendra Salipu.
Keterangan gambar: Anggota Brimob Polda Kepri tengah mencacah daging kurban sebelum di distribusikan, Minggu (10/7/2022). /KORANBATAM.COM
Dansat Brimob Polda Kepri, Kombes Pol Mohamad Rendra Salipu, mengatakan, makna kurban intinya adalah ketaatan. Bila dikaitkan dengan tugas Kepolisian Republik Indonesia (Polri), maka harus bersikap disiplin, profesional, serta integratif dalam menjalankan tugas.
“Ya hikmah kurban seperti yang dalam sejarah ya bahwa ketaatan. Kalau diimplementasikan dengan tugas-tugas negara, terutama tugas-tugas Polri yaitu disiplin, profesional, integratif. Untuk menjalankan tugas dan menghindari hal-hal yang melanggar dan sebagainya jadi itu adalah ketaatan,” ujar Rendra.
Keterangan gambar: Anggota Brimob Polda Kepri tengah menguliti daging kurban sebelum di distribusikan, Minggu (10/7/2022). /KORANBATAM.COM
Daging hewan kurban ini, kata Rendra, nantinya akan dibagikan kepada warga asrama Brimob Polda Kepri dan panti asuhan. Pihaknya sudah melakukan pendataan terlebih dahulu agar tepat sasaran saat pembagian.
“Daging hewan kurban nantinya dibagikan kepada 300 warga asrama Brimob Polda Kepri dengan metode kupon. Selain itu, juga disalurkan ke Panti Asuhan Parmate,” tandasnya.
(red)


