


- Ardiwinata Bangga Ara Bawa Batam Terpilih Jadi Tuan Rumah Munas HPI 2026 Mendatang
- RDP bersama Komisi VI DPR RI, BP Batam Sampaikan Besaran Efisiensi 2025
- Rudi Ucapkan Terima Kasih, Danlantamal IV Batam Siap Beri Dukungan Penuh
- Peringati Bulan K3 Nasional 2025, PLN Batam-TJK Power Tanam Pohon di Gardu Induk Tanjung Kasam
- Selama Imlek dan Isra Miraj, PLN Batam Jaga Keandalan Pasokan Listrik
- Entry Meeting: BP Batam Siap Wujudkan Good Governance atas Rekomendasi BPKP RI
- BP Batam Gelar Entry Meeting Laporan Keuangan Tahun 2024 dengan BPK-RI
- Operasi Keselamatan Lalu Lintas 2025 di Kepri Dimulai Hari Ini, Simak Sasaran yang Diincar
- Warga Bintan Utara Tolak RUU KUHAP, Kritik Kewenangan Jaksa Dalam Penyidikan
- PWI Kepri Meriahkan Jalan Sehat dan Bhakti Sosial dalam HPN 2025 di Kalsel
Wali Kota Batam Undang Masyarakat Rayakan Tahun Baru di Engku Putri
Datangkan Artis Teguh Vagetoz dan Pesta Kembang Api

Keterangan Gambar : Flayer Kenduri Akhir Tahun 2024 di Dataran Engku Putri, Batam Center, Kota Batam, Kepulauan Riau. /Disbudpar Batam
KORANBATAM.COM - Wali Kota Batam sekaligus Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi mengundang seluruh masyarakat Kota Batam untuk memeriahkan pesta pergantian Tahun Baru 2025 di Dataran Engku Putri, Batam Center. Acara yang bertajuk Kenduri Akhir Tahun ini, akan berlangsung mulai Selasa (31/12/2024) malam hingga Rabu (1/1/2025) dini hari.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata mengungkapkan bahwa, berbagai atraksi hiburan telah disiapkan untuk masyarakat Batam dan wisatawan yang hadir. Salah satu daya tarik utama adalah penampilan Teguh Permana, vokalis grup musik Vagetoz, yang akan membawakan lagu-lagu hitsnya.
Tak hanya itu, pesta tahun baru ini juga akan diramaikan dengan pesta kembang api yang spektakuler, bazar kuliner dan berbagai hiburan lainnya. Acara ini diharapkan dapat menjadi daya tarik bagi masyarakat lokal maupun wisatawan.
Menurut Ardiwinata, acara ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya.
“Seluruh masyarakat dapat hadir, dan menikmati berbagai hiburan yang telah kami siapkan,” ucapnya kepada KoranBatam, Rabu (25/12) pagi.
Selain menghadirkan artis nasional, kata Ardiwinata, musisi lokal juga akan memeriahkan panggung hiburan. Beberapa grup yang dijadwalkan tampil antara lain Monster Crazy Band, Cassanova Music serta Grace and Friends.
Lebih lanjut, Ardiwinata menyebut Dataran Engku Putri dipilih sebagai lokasi acara karena tempat ini dianggap strategis dan mampu menampung ribuan pengunjung. Kemeriahan yang disuguhkan diharapkan menjadi momen kebersamaan bagi warga Batam untuk mengawali tahun baru dengan semangat positif.
“Bagi pengunjung, tersedia pula berbagai stand bazar kuliner yang menyajikan beragam makanan dan minuman khas untuk dinikmati sambil menyaksikan pertunjukan,” ujarnya.
Pemerintah Kota (Pemkot) Batam optimistis acara ini akan memberikan dampak positif, tidak hanya sebagai hiburan masyarakat. Tetapi juga untuk mendukung sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Batam.
“Bagi masyarakat Batam, silakan hadir bersama keluarga, kawan, maupun orang tersayang untuk merayakan pergantian tahun di Dataran Engku Putri,” tukas Ardiwinata.
(iam)


