



- Kredit Macet, Kooperatif, Pengeroyokan dan Damai: Debitur di Batam Ini Malah Digugat Leasing Adira Finance ke Pengadilan
- Setelah Dubes Australia, Saatnya Uni Emirat Arab Kunjungi Batam
- Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam Ditunjuk Komisaris Utama Taspen
- Kepala BP Batam Lantik dr Tanto sebagai Direktur RSBP Batam
- BP Batam-Pelaku Usaha Perkuat Sinergi Regulasi JPT lewat FGD
- Samsat Anambas Beri Diskon ke Masyarakat yang Bayar Pajak
- Tanggapan dan Jawaban Bupati Anambas Pandangan Umum RPJMD 2025-2029
- PLN Batam Gelar Diskusi Publik, Jelaskan soal Penyesuaian Tarif Listrik untuk Rumah Tangga Mampu
- PWI Kepri dan Batam Ziarahi Makam Sahabat Sejawat Penuh Haru
- Segera Bergulir Juli Ini, Batam 10K Diikuti Pelari Asing dari Berbagai Negara
Abidin Dukung Program Satlantas Polresta Barelang

Keterangan Gambar : Presiden Direktur PT Sat Nusapersada Tbk Abidin Hasibuan (kiri), Kasatlantas Polresta Barelang Kompol Muchlis Nadjar beserta Jajaran Polresta Barelang dan Staf Perusahaan saat berkunjung ke PT Sat Nusapersada Tbk untuk Sosialisasi Voice Annaouncer (Himbauan Pesan Suara) pentingnya Keselamatan dalam berlalulintas atau Safety Reading. (Foto : ilham)
KORANBATAM.COM, Batam – Presiden Direktur PT Sat Nusapersada Tbk, Abidin Hasibuan sangat mengapresiasi dan menyambut baik terobosan kreatif baru
yang dilakukan oleh Satlantas Polresta Barelang.
"Saya rasa terobosan yang dilakukan Satlantas Polresta Barelang sangat bagus, karena mengingat di Perusahaan kami terdapat ribuan Karyawan. Terobosan ini luar biasa, dan kami (termasuk saya) siap membantunya," ujar Presiden Direktur PT Sat Nusapersada Tbk, Abidin Hasibuan saat menerima kunjungan dari Jajaran Satlantas Polresta Barelang, di Aula Meeting Room, Rabu (8/1/2020) sekira pukul 09.00 Wib pagi.
Abidin juga meminta kepada pihak Satlantas Polresta Barelang agar menyediakan Bus untuk pelayanan SIM yang Stand bay di PT Sat Nusapersada Tbk, agar lebih mempermudahkan bagi Karyawannya untuk mengurus atau memperpanjang SIM.
Lanjut Abidin, ia akan terus berkoordinasi bersama Satlantas Polresta Barelang, terkait mengenai kapan waktu Karyawan yang mau mengurus SIM.
"Artinya kita akan menyesuaikan waktunya dulu, terkait pengurusan. Baik itu bagi karyawan PT Sat Nusapersada Tbk atau dari pihak Kepolisian," terangnya.
Sebagai Presiden Direktur PT Sat Nusapersada Tbk, sekaligus mewakili Karyawan Perusahaan kami mengucapkan terima kasih atas kedatangan rombongan dari Satlantas Polresta Barelang yang telah meluangkan waktunya untuk sosialisasi Voice Annaouncer (Pesan Suara)," tutup Abidin Hasibuan. (ilham)


