Bentuk Kontribusi Organisasi Perempuan di Batam, PIKORI BP Kembali Gelar Vaksinasi Anak
KORANBATAM.COM 01 Jan 2022, 09:08:28 WIB
dibaca : 2182 Pembaca COVID-19
Bentuk Kontribusi Organisasi Perempuan di Batam, PIKORI BP Kembali Gelar Vaksinasi Anak

Keterangan Gambar : Ketua Umum PIKORI BP Batam, Marlin Agustina (dua dari kiri), memberi semangat kepada salah satu peserta vaksinasi anak usia 6-11 tahun di di aula Arafah 1 dan 2 Asrama Haji Batam Center, Batam, Jumat (31/12/2021). /Pemko Batam


KORANBATAM.COM - Menutup tahun 2021, Persatuan Istri Karyawan (PIKORI) Badan Pengusahaan (BP) Batam kembali menggelar Vaksinasi Covid-19 bagi anak usia 6-11 tahun.

Kegiatan ini dilaksanakan berkolaborasi dengan Pemerintah Kota (Pemko) Batam, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam, Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Batam dan Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Batam.

Kegiatan vaksinasi anak tahap pertama ini digelar pada Jumat (31/12/2021), di aula Arafah 1 dan 2 Asrama Haji Batam Center, dengan jenis vaksin Sinovac. Sedangkan seluruh tenaga kesehatan (Nakes) didukung oleh Dinkes Kota Batam.

Para buah hati yang mendaftar vaksinasi merupakan anak dari Aparatur Sipil Negara (ASN) dari BP Batam dan Pemko Batam, serta pelajar yang berdomisili di sekitar Kecamatan Batam Kota.

Ketua Umum PIKORI BP Batam, Marlin Agustina, mengatakan, terdapat tiga tahap proses vaksinasi. Pertama anak-anak akan melakukan proses screening di aula Arafah 2. Kemudian menuju aula Arafah 1 untuk proses vaksinasi, dan yang terakhir proses pendataan.

Ia melanjutkan, sebanyak 1.000 anak telah mendaftar untuk vaksinasi. Meski demikian, Marlin Agustina mengaku antusiasme masyarakat Batam membuat jumlah anak yang terdaftar melebihi kuota yang disediakan.

“Target kami adalah 1.000 anak untuk tahap pertama ini, tapi yang mendaftar sudah melampaui hingga 1.500 anak. Saat ini, persentase anak-anak yang melakukan vaksinasi di Batam baru mencapai 50 persen. Mudah-mudahan bulan depan dapat mencapai target 100 persen,” kata Marlin.

Ia juga mengatakan bahwa, para buah hati harus dilakukan pendampingan saat proses vaksinasi untuk menghalau rasa takut. Marlin juga turut mengimbau kepada para orang tua yang belum berkesempatan untuk vaksinasi di sentral vaksin dapat mengunjungi Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) yang tersebar di 12 kecamatan Kota Batam.

“Kegiatan ini dihelat sebagai bentuk kontribusi dari organisasi perempuan di Batam, serta memastikan anak-anak kita tetap sehat untuk melawan pandemi Covid-19. Untuk vaksinasi tahap kedua akan kita laksanakan bulan depan,” tutupnya.


Sumber: BP Batam




- -- -
Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook

;