Ini Peranan Bakesbangpol Anambas Dalam Berbagai Kegiatan
KORANBATAM.COM 23 Nov 2019, 14:29:33 WIB
ANAMBAS
Ini Peranan Bakesbangpol Anambas Dalam Berbagai Kegiatan

KORANBATAM.COM, Anambas - Berbagai langkah ditempuh oleh Bakesbangpol Anambas untuk mencegah terjadinya konflik ditengah masyarakat. Kepala Bakesbangpol Anambas, Ekodesi memaparkan jika konflik merupakan fenomena sosial yang kompleks, maka setiap usaha untuk menanganinya membutuhkan langkah-langkah persiapan yang terencana secara baik dan cermat.

Keterangan : Bakesbangpol Anambas, Ekodesi Foto Bersama dengan partai politik fan tokoh masyarakat

Bakesbangpol Anambas bekerja dan aktif dalam penanganan konflik dan berusaha untuk memperoleh pemahaman yang lebih baik mengenai dinamika, hubungan dan issu-issu terkait dengan situasi (konflik) itu sendiri.

"Untuk masalah ketahanan bangsa memang tidak bisa dinilai secara ril namun ada berbagai cara untuk melihat situasi dan kondisi suatu derah. Kita merencanakan strategi dan melakukan tindakan yang lebih baik lagi kedepannya sehingga bisa menangkal isu negatif yang berkembang ditengah masyarakat,"kata Ekodesi kepada media ini, Jumat(23/11/2019).

Keterangan : Bakesbangpol Anambas rakor membahas permasalahan di Anambas

Langkah ini, kata Ekodesi merupakan langkah penting dan strategis yang berada pada urutan pertama dalam proses penanganan konflik. Artinya bahwa keberhasilan pada langkah ini akan merupakan entry point untuk mencapai kesuksesan pada langkah selanjutnya, yakni penyusunan strategi dan pelaksanakan tindakan penanganan konflik secara tepat.

Ekodesi menambahkan, jika Bakesbang gagal dalam merumuskan situasi konflik dalam suatu daerah maka tidak tertutup kemungkinan akan terjadi gejolak ditengah masyarakat. Jadi dalam merumuskan sesuatu hal harus tepat sasaran dan dalam mengambil tindakan tepat juga, sehingga diperlukan analisis yang kuat dan tepat serta akurat.

Keterangan : Kepala Bidang Kewaspadaan Dini, Sofian saat menuju Palmatak tinjau kondisi stok sembako jelang musim Utara

Ekodesi juga menjelaskan, dalam menganalisa konflik sebelum terjadi sangatlah penting, karena jika konflik terjadi bukanlah suatu yang instant namun merupakan rentetan berbagai kejadian dan beberapa hal yang dialami oleh masyarakat. Ketidakpuasan akan sesuatu akan memicu terjadinya konflik dan untuk mengantisipasi hal itu maka perlu dilakukan koordinasi dan pendekatan terhadap suatu masalah.

Keterangan : Staff Bakesbangpol Anambas saat berada di kecamatan Palmatak

"Analisis konflik itu berguna untuk mengidentifikasi semua kelompok atau pihak relevan yang terlibat dalam konflik, tidak hanya pihak yang utama atau yang jelas yang terlibat konflik,"ujarnya.

Menurut Eko, untuk penanganan suatu daerah yang rawan konflik tentunya perlu koordinasi antar instansi, mulai dari kepolisian, TNI, Tokoh masyarakat, tokoh agama dan seluruh elemen masyarakat yang mempunyai pengaruh tinggi dalam suatu daerah. Terkadang perlu dipahami jika dalam suatu masalah bisa saja orang yang memiliki kepentingan tidak berada dalam daerah namun bisa melakukan berbagai upaya untuk memecah belah masyarakat.

Keterangan : Staff Bakesbangpol Anambas koordinasi ketersediaan bahan sembako

"Jika kita melihat suatu daerah yang telah terjadi konflik belum tentu aktornya berada dalam daerah itu, bisa saja diluar namun memiliki pengaruh yang kuat. Terkadang untuk memicu suatu masalah ada didalam daerah namun pengaruhnya hanya sebagian kecil dan ternyata bisa dilakukan diluar daerah yang lebih memiliki pengaruh besar," ujarnya.

Bakesbangpol, kata Ekodesi, dalam hal penanganan dimulai sejak masalah terkecil sehingga tidak sampai menjadi besar yang akibatnya merugikan semua pihak termasuk pemerintah daerah. Apalagi saat ini pengaruh media sosial ditengah masyarakat sangat tinggi, bahkan saat ini anak kecil sudah memiliki gadget tentunya perlu dilakukan pembimbingan sehingga memahami apa sebenarnya yang terjadi.

"Kalau situasi tidak kondusif suatu daerah tidak akan berjalan pembangunan. Inilah yang perlu kita sadari bersama-sama. Jangan karena ada pengaruh orang lain masyarakat mudah terpengaruh termasuk melalui media sosial,"ujarnya.(CR1)




- -
Komentar Facebook

Komentar dengan account Facebook

;