



- Kredit Macet, Kooperatif, Pengeroyokan dan Damai: Debitur di Batam Ini Malah Digugat Leasing Adira Finance ke Pengadilan
- Setelah Dubes Australia, Saatnya Uni Emirat Arab Kunjungi Batam
- Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam Ditunjuk Komisaris Utama Taspen
- Kepala BP Batam Lantik dr Tanto sebagai Direktur RSBP Batam
- BP Batam-Pelaku Usaha Perkuat Sinergi Regulasi JPT lewat FGD
- Samsat Anambas Beri Diskon ke Masyarakat yang Bayar Pajak
- Tanggapan dan Jawaban Bupati Anambas Pandangan Umum RPJMD 2025-2029
- PLN Batam Gelar Diskusi Publik, Jelaskan soal Penyesuaian Tarif Listrik untuk Rumah Tangga Mampu
- PWI Kepri dan Batam Ziarahi Makam Sahabat Sejawat Penuh Haru
- Segera Bergulir Juli Ini, Batam 10K Diikuti Pelari Asing dari Berbagai Negara
Kepala BP Batam Terus Membuka Peluang Investasi dan Promosikan Pariwisata

Keterangan Gambar : Kepala BP Batam, Muhammad Rudi (kemeja putih) saat menerima kunjungan Duta Besar Swedia untuk Indonesia beberapa waktu lalu. /BP Batam
KORANBATAM.COM - Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi terus menawarkan peluang investasi di Batam. Hal itu disampaikan Rudi dalam berbagai kesempatan saat menerima kunjungan dari tamu luar negeri maupun dalam negeri.
“Batam sedang gencar membangun, dan saat ini Batam menjadi daya tarik investasi bagi orang luar,” ujar Rudi.
Pertemuan itu menjadi kesempatan Rudi, dalam mempromosikan semua sektor di Batam. Menurut Rudi, Batam akan terus membuka diri dan memberikan peluang dalam berinvestasi.
“Saya juga meminta mereka sampaikan kepada rekan-rekannya, bahwa Batam sudah semakin maju dan pembangunan sudah gencar sehingga akses dan sebagainya mudah dijangkau,” ujarnya.
Rudi pun berharap dengan pertemuan itu, Batam makin tersohor sehingga investor semakin berdatangan ke Batam.
“Dengan investor datang, ekonomi makin menggeliat dan akan memberikan dampak kesejahteraan kepada masyarakat,” katanya.
Selain sektor investasi, Rudi juga mengungkapkan Batam memiliki potensi besar di sektor pariwisata. Pihaknya saat ini sudah menata kota hingga menjadi cantik dan juga Batam memiliki keunggulan di bidang kuliner dan wisata alamnya.
Dengan terus dipromosikan, Rudi berharap wisatawan mengetahui keunggulan Batam dan menjadi daya tarik wisatawan untuk datang kembali.
“Dengan banyaknya wisatawan datang, maka roda perekonomian akan terus berputar,” ujarnya. (*)


