- Li Claudia: Anugerah Investasi BP Batam Jadi Inspirasi dan Perkuat Sinergi Bangun Daerah
- ESB Dorong Transformasi Digital Kuliner Sumatera, Mulai dari Batam
- Kapolsek Batuampar dan Wartawan Coffee Morning
- Silaturahmi Kepala dan Waka BP Batam dengan Kajati Kepri
- Makan Berhidang Warnai Rangkaian Kenduri Warisan Budaya Takbenda Batam 2025
- Sudah 2 Kali, Kakek Durjana Cabuli Bocah 4 Tahun di Bengkong Batam
- Baju PDU Walikota Batam Pertama, Koleksi Terbaru di Museum Raja Ali Haji di Hari Jadi ke-5
- Didepan Pemerintah AS, Fary Tegaskan Komitmen Prabowo Jadikan Batam Tujuan Investasi Dunia
- Pemotor Tewas Tergeletak di Tempat, Diduga Jadi Korban Tabrak Lari
- Bhayangkari Ranting Bengkong Dorong Semangat Sehat dan Perkuat Tali Persaudaraan lewat Senam Aerobik
Libur Akhir Tahun 2022, Polisi di Bulang Perketat Pengawasan Destinasi Wisata Pantai Setokok

Keterangan Gambar : Polisi sektor Bulang mengimbau warga yang tengah rekreasi di wisata pantai, Batam, Provinsi Kepri, Minggu (25/12/2022). /Polsek Bulang
KORANBATAM.COM - Destinasi wisata pantai menjadi objek khusus yang menjadi prioritas penjagaan polisi selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023. Alasannya, tempat ini menjadi pilihan utama bagi warga untuk menghabiskan waktu liburannya.
Kepolisian Sektor Bulang, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) memperketat penjagaan di seluruh destinasi wisata pantai tersebut selama libur Natal dan Tahun Baru.
“Tempat wisata pantai menjadi prioritas penjagaan Polsek Bulang selama libur akhir tahun ini,” ucap Kapolsek Bulang, Ipda Nurdeni Rian, Minggu (25/12/2022).
Menurut Deni, demikian disapa, jumlah pengunjung di destinasi wisata pantai Setokok misalnya, meningkat pada libur akhir tahun sehingga pihak kepolisian akan melakukan penjagaan.
“Apalagi objek wisata pantai yang menjadi pilihan utama masyarakat untuk mengisi hari libur bersama keluarga,” kata Deni.
Deni mengatakan, penjagaan dilakukan guna memberikan rasa aman dan tindakan pertolongan cepat untuk masyarakat.
“Polda Kepri melalui Satgas Operasi Lilin Seligi 2022 menurunkan personel ke lokasi objek wisata,” sebutnya.
Tidak hanya itu, lokasi wisata merupakan target lokasi yang menjadi prioritas untuk diamankan jajaran Kepolisian bersama TNI dan mitra kamtibmas, karena di lokasi inilah masyarakat akan berkumpul.
“Sehingga keberadaan masyarakat di lokasi wisata harus diberikan jaminan keamanan dan mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap menjaga barang-barang bawaan mereka saat ditinggalkan,” ujarnya.
Kepolisian mengimbau kepada masyarakat yang berwisata di pantai, khususnya yang membawa anak-anak di bawah umur agar tetap menjaga dan memperhatikan untuk keamanan dan keselamatan bersama.
“Tetap kami imbau kepada masyarakat yang ada di tempat wisata agar menerapkan protokol kesehatan, sehingga tidak terjadi peningkatan kasus,” pungkasnya.
(iam)
▴-▴
▴-▴


























































































